21 Mei 2012

tanya negeri ini..!!!


aku berjalan tanpa tujuan
meniti sebuah langkah tanpa kawanan
hanya berdiri sendiri menatap angan
rintik hujan menetes dengan riang
basahi setiap jalan yang mengering
bangkitkan semerbak wangi tanah basah
kurasa ada sebuah getar dalam dada

ketika kulihat mega hitam menggelayut mesra
mencumbu mentari di balik kelambun awan
ada sebuah rindu disana
akan sebuah negeri yang begitu ramah
akan sebuah mimpi yang terukir dalam prasasti reformasi

lama nian tertidur dalam buaian angin hitam
menusuk dan sebarkan aroma anyir penuh luka
bagaikan belatung nista dia antara bangkai pemuda

sebersit tanya menguap dalam sukma
tanyakan arti merah..??
tanyakan arti putih..
kemanakah perginya keberanian yang suci itu
terasa pudar dalam haribaan sang mega

 bir kobar kabir
anak kecil teriak lantang
acungkan kepalan kecil penuh makna
teriak dia pada sang mega
menghujat setiapa nama yang rusakkan keberanian yang suci ini

kini hujan kembali turun lebat
sekelebat bayang hantui mata
kulihat disana foto PAk Karno tersenyum riang.

2 komentar:

  1. Sederhana saja.
    Maka apapun yang bisa kita lakukan untuk memperbaiki bangsa ini, lakukanlah :')

    BalasHapus